Waktu Terbaik Sholat Tahajud Sepertiga Malam

Keutamaan Sholat Tahajud

Dikutip dari buku Bukti Rahmat Allah Tidak Pernah Putus karya Muhammad Syukron Maksum, keutamaan dari sholat Tahajud antara lain:

Waktu Paling Utama Melakukan Sholat Tahajud

Waktu yang paling utama untuk melaksanakan sholat Tahajud adalah pada sepertiga malam terakhir, yakni pada jam 1 dini hari sampai menjelang waktu Subuh.

Di saat inilah, Allah SWT turun ke dunia untuk mendengar permohonan dan permintaan ampun hamba-hamba-Nya dan Dia tidak akan menolaknya.

Allah SWT akan Mengangkat ke Tempat yang Terpuji

Allah SWT berfirman dalam surah Al-Isra' ayat 79 yang berbunyi,

وَمِنَ الَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهٖ نَافِلَةً لَّكَۖ عَسٰٓى اَنْ يَّبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَّحْمُوْدًا ٧٩

Artinya: "Pada sebagian malam lakukanlah sholat Tahajud sebagai (suatu ibadah) tambahan bagimu, mudah-mudahan Tuhanmu mengangkatmu ke tempat yang terpuji."

Dikabulkan Doanya oleh Allah SWT

Allah Berfirman dalam sebuah hadits qudsi, Rasulullah SAW bersabda,

"Allah turun ke langit dunia setiap malam pada sepertiga malam terakhir. Allah lalu berfirman, 'Siapa yang berdoa kepada-Ku niscaya Aku kabulkan! Siapa yang meminta kepada-Ku niscaya Aku beri! Siapa yang meminta ampun kepada-Ku tentu Aku ampuni.' Demikianlah keadaannya hingga fajar terbit." (HR Bukhari dan Muslim)

Sholat Tahajud Dilakukan Jam Berapa?

Diambil dari sumber sebelumnya, ada pembagian waktu yang utama untuk melaksanakan sholat Tahajud, antara lain:

Menghapus Dosa-dosa

Rasulullah SAW bersabda, "Hendaklah kalian melaksanakan sholat malam karena sholat malam itu merupakan kebiasaan orang-orang saleh sebelum kalian, ibadah yang mendekatkan diri kepada Tuhan kalian, serta penutup kesalahan dan penghapus dosa." (HR Tirmidzi)

Sholat tahajud adalah amalan sunnah yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW. Terlebih, ibadah tersebut mengandung banyak keutamaan.

Dalam Tafsir Al Mishbah susunan M Quraish Shihab, Al-Biqa'i mengartikan tahajud sebagai meninggalkan tidur dan menunaikan sholat. Rasulullah SAW pernah bersabda tentang keutamaan sholat tahajud dalam hadits riwayat Tirmidzi dan Ahmad.

"Kerjakanlah sholat malam, karena sholat malam merupakan kebiasaan orang-orang saleh sebelum kalian, juga sebagai cara untuk mendekatkan diri kepada Tuhan kalian, sebagai penebus dosa, mencegah dosa, serta dapat menghindarkan penyakit dari tubuh." (HR Imam Tirmidzi & Ahmad).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lantas, kapan waktu terbaik mengerjakan sholat tahajud?

Bolehkah Sholat Tahajud Tidak Tidur Dulu?

Dalam beberapa pandangan ulama, tidur sebelum melaksanakan sholat tahajud adalah sunnah yang dianjurkan. Hal ini karena istilah "tahajud" sendiri berasal dari kata _hajada_, yang berarti meninggalkan tidur. Oleh sebab itu, tahajud dianggap lebih sempurna jika dilakukan setelah kamu terbangun dari tidur malam.

Pendapat ini didukung oleh ulama dari Mazhab Syafi'i yang menyebutkan bahwa tahajud adalah sholat yang dikerjakan setelah tidur. Jika kamu melakukannya sebelum tidur, maka sholat tersebut tidak dinamakan tahajud, melainkan sholat sunnah malam biasa.

Baca Juga: Amalan Setelah Sholat Tahajud: Dzikir, Istighfar, dan Doa yang Dianjurkan

Namun, ada juga ulama yang memperbolehkan sholat tahajud meskipun kamu belum tidur sebelumnya. Dalam kitab Hasyiyah Ad Dasuqi disebutkan bahwa sholat tahajud adalah semua sholat sunnah yang dikerjakan setelah Isya, baik itu sebelum tidur maupun setelah tidur. Bahkan, ulama seperti Quraish Shihab juga berpendapat bahwa esensi tahajud adalah meninggalkan tidur, dan bukan harus bangun dari tidur terlebih dahulu.

Jadi, apakah boleh sholat tahajud jam 4 pagi meskipun tanpa tidur sebelumnya? Jawabannya adalah boleh! Namun, jika kamu bisa tidur dulu dan bangun di waktu sepertiga malam terakhir, tentu itu akan lebih baik dan sesuai dengan sunnah Rasulullah SAW.

Semoga penjelasan ini bisa menjawab pertanyaan kamu dan memberikan panduan yang jelas dalam melaksanakan sholat tahajud, terutama soal waktunya. Jangan lupa, niat yang ikhlas dan keistiqamahan dalam beribadah adalah kunci agar Allah SWT mendengar dan mengabulkan doa-doa kita.

SERAMBINEWS.COM - Pendakwah Buya Yahya menjelaskan terkait batas waktu shalat tahajud.

Shalat tahajud merupakan salah satu shalat sunnah yang dianjurkan untuk dikerjakan umat Islam.

Dikutip dari laman Kemenag, secara bahasa, tahajud berarti berupaya melawan atau meninggalkan tidur, sedangkan menurut istilah fiqih adalah shalat sunnah malam hari yang dilakukan setelah tidur.

Dalam pelaksanaannya, shalat Tahajud dilakukan di malam hari setelah bangun tidur. Jumlah rakaatnya tidak dibatasi, namun setiap dua rakaat ditutup dengan salam.

Ada sejumlah keutamaan bagi umat Islam yang melaksanakan shalat Tahajud. Di antaranya sebagaimana disebutkan dalam Al-Qur’an Surat Al-Isra ayat 79:

وَمِنَ اللَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهِ نَافِلَةً لَكَ عَسَى أَنْ يَبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَحْمُودًا

Baca juga: Sah Atau Tidak Wudhuk Seseorang yang Memakai Kutek, Pacar atau Henna? Ini Penjelasan Buya Yahya

"Pada sebagian malam lakukanlah salat tahajud sebagai (suatu ibadah) tambahan bagimu, mudah-mudahan Tuhanmu mengangkatmu ke tempat yang terpuji."

Pada kesempatan ceramah Buya Yahya yang diunggah melalui kanal YouTube Al Bahjah TV, Senin (22/7/2024), seorang jamaah bertanya kepada Buya Yahya terkait batas waktu mengerjakan shalat tahajud.

Jamaah tersebut sering kali telat bangun, alhasil dia mengerjakan shalat tahajud pada pukul empat dini hari, dia pun merasa was-was saat mengerjakan shalat tahajud karena berdekatan dengan waktu subuh.

"Izin bertanya Buya, tentang shalat tahajud. Kan Lebih utama di sepertiga malam, akan tetapi terkadang kita itu kesiangan, jam empat baru bangun lalu kita langsung ambil wudhu daripada tidak tahajud jadi tetap melaksanakannya, tapi saya was-was. Yang saya tanyakan bagaimana hukum shalat tahajaud yang kesiangan?," demikian pertanyaan jamaah tersebut.

Mendapati pertanyaan itu, Buya Yahya memberikan penjelasan.

Buya mengatakan, waktu tahajud terbentang sampai waktu subuh tiba. Artinya, selagi masih belum masuk waktu subuh, anda bisa melaksankan shalat tahajud.

Baca juga: Mau Cantik tapi Jadi Tak Sah Wudhu? Ini Penjelasan Lengkap Buya Yahya Soal Kutek, Pacar dan Henna

"Waktu tahajud terbentang sampai subuh, selagi subuh belum tiba bisa tahajud, jam empat belum subuh, di sini 4.30 wib subuhnya," kata Buya Yahya.

Jika belum masuk waktu subuh, segerakan anda langsung mengambil air wudhu lalu melaksanakan shalat tahajud sebanyak banyaknya.

Pelaksanaan sholat Tahajud dilakukan jam berapa barangkali masih menjadi pertanyaan sebagian muslim. Pada dasarnya ibadah sunnah ini dikerjakan pada malam hari.

Sholat Tahajud adalah sholat yang utama setelah sholat wajib sebagaimana dikatakan dalam hadits yang berasal dari Abu Hurairah RA dari Rasulullah SAW.

Diriwayatkan dalam Shahih Muslim, seseorang pernah bertanya kepada Rasulullah SAW mengenai sholat yang paling utama sesudah sholat fardhu. Maka Rasulullah SAW menjawab,

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Artinya: "Sholat sunnah malam hari."

Sebagaimana dijelaskan dalam buku Panduan Salat Lengkap dan Praktis karya Ahmad Sultoni, sholat Tahajud merupakan sholat sunnah yang dikerjakan pada malam hari dengan syarat sudah melakukan sholat Isya dan sudah tidur sebelumnya.

Sholat Tahajud bisa dikerjakan minimal dua rakaat dan tidak ada batasan maksimal melakukannya. Jadi, seorang muslim yang bertakwa bisa sholat Tahajud sebanyak yang ia mampu.

Cara melakukan sholat Tahajud sama seperti sholat sunnah dua rakaat pada umumnya atau sama seperti sholat Subuh. Perbedaannya terletak pada niat.

Sholat Tahajud memiliki banyak sekali keutamaan bagi orang-orang yang mau dan mampu melaksanakannya. Apa saja?

Waktu Utama Melakukan Sholat Tahajud

Waktu yang utama untuk melaksanakan sholat Tahajud adalah pada sepertiga malam pertama. Yakni dilakukan setelah sholat Isya sampai jam 10 malam. Namun sebagaimana dijelaskan di atas, seorang tersebut sudah harus tidur terlebih dahulu.

Jam Sholat Tahajud Merupakan Waktu Mustajab untuk Berdoa

Dalam buku Keajaiban Tahajud, Subuh dan Dhuha untuk Hidup Berkah, Bergelimang Harta, Sukses dan Bahagia oleh Ferry Taufiq El Jaquene dikatakan bahwa Allah SWT telah berjanji akan mengabulkan harapan seseorang di waktu sholat tahajud. Dalam sebuah riwayat. Rasulullah SAW bersabda:

"Setiap malam Allah SWT turun ke langit dunia sampai tersisa sepertiga malam yang terakhir. Ia (Allah) pun berkata, 'Adakah hamba-Ku yang meminta sehingga pasti aku berikan apa yang dia minta? Adakah hamba-Ku yang beristighfar sehingga Aku ampuni dosanya?" (HR Bukhari dan Muslim)

Ayat ini menyebutkan bahwa orang yang sedikit tidur pada waktu malam untuk memohon ampunan dari Allah hingga waktu

SERAMBINEWS.COM - Untuk menambah pahala dianjurkan mengerjakan sholat tahajud setiap malam.

Hal ini untuk memberi keberkahan dalam hidup di dunia dan dijauhkan dari hal buruk.

Sholat tahajud minimal dikerjakan dua rakaat dan maksimal tanpa batas.

Salah satu sholat sunnah dianjurkan bagi umat Muslim yakni Salat Tahajud atau Sholat Tahajud.

Salat Tahajud atau Sholat Tahajud (Arab: صلاة التهجد, translit. ṣalātu-at-tahajjud) adalah salat sunah muakad yang didirikan pada malam hari atau malam menjelang pagi/ sepertiga malam (dini hari) setelah terjaga dari tidur.

Sholat Tahajud punya banyak keistimewaan.

Keistimewaan Sholat Tahajud antara lain yaitu dimasukkan ke dalam golongan orang yang bertakwa dan ahli surga, memperoleh pahala salat sunnah yang terbaik, digolongkan sebagai orang saleh, dan dijadikan sebagai manusia yang sebaik-baiknya.

Muslim yang melaksanakan Sholat Tahajud digolongkan sebagai orang yang bertakwa dan ahli surga berdasarkan firman Allah dalam Surah Az-Zariyat ayat 15–18.

Ayat ini menyebutkan bahwa orang yang sedikit tidur pada waktu malam untuk memohon ampunan dari Allah hingga waktu sebelum fajar akan dimasukkan ke dalam taman-taman surga sebagai balasan atas kebaikannya tersebut.

Jadwal Sholat Tahajud

Jadwal sholat Tahajud biasa dilakukan di sepertiga malam, setelah tidur, meski tidurnya sebentar.

Jadwal afdal melaksanakan sholat Tahajud dibagi menjadi tiga bagian, yaitu:

1. Sepertiga Pertama, yaitu dari pukul 19.00 sampai pukul 22.00, ini saat utama.

Melaksanakan sholat sunnah pada sepertiga malam terakhir memang adalah waktu yang paling utama. Apabila direntangkan, waktu sepertiga malam terakhir ini terjadi di antara pukul 01.00 hingga sebelum memasuki subuh.

Dalam hadist riwayat Imam Bukhari dan Imam Muslim disebutkan:

"Setiap malam Allah SWT turun ke langit dunia sampai tersisa sepertiga malam yang terakhir. Ia (Allah) pun berkata," Adakah hamba-Ku yang meminta sehingga pasti Aku berikan apa yang dia minta? Adakah hamba-Ku yang berdoa hingga pasti Aku kabulkan doanya? Adakah hamba-Ku yang ber-istighfar sehingga Aku ampuni dosanya?"

Sholat tahajud dilaksanakan setelah seseorang bangun dari tidur pada malam hari. Waktu pelaksanaannya dapat dilakukan pada sepertiga malam awal, tengah, atau akhir, namun intinya shalat ini dilakukan setelah shalat wajib Isya. Meskipun demikian, waktu terbaik untuk mendirikan shalat tahajud adalah pada sepertiga malam terakhir, ketika suasana lebih hening dan tenang.

Ibnu Hajar menjelaskan bahwa tidak ada waktu khusus yang mengikat untuk shalat tahajud. Nabi Muhammad SAW juga melaksanakan shalat malam ini pada waktu-waktu yang berbeda, tergantung pada kapan beliau merasa ringan dan siap untuk melakukannya. Hal ini menunjukkan fleksibilitas dalam pelaksanaannya, memberi kebebasan bagi umat Islam untuk menyesuaikan waktu sesuai dengan kondisi masing-masing, selama masih dalam rentang waktu malam setelah Isya hingga sebelum Subuh.

“Waktu terbaik untuk mendirikan shalat tahajud ialah di sepertiga malam terakhir.” (Abu Hurairah: Fiqh) [butuh rujukan] Dari Umar bin Anbasah, Nabi Muhammad bersabda:

Keadaan yang paling dekat antara Tuhan dan hamba-Nya ialah saat sepertiga malam terakhir. Jika kamu mampu menjadi orang yang berzikir kepada Allah pada saat itu, maka lakukanlah! — At-Tirmidzi

Seperti sebuah hadis dari Abu Hurairah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

“Rabb kami -Tabaroka wa Ta’ala- akan turun setiap malamnya ke langit dunia ketika tersisa sepertiga malam terakhir. Lalu Allah berfirman, “Siapa yang memanjatkan do’a pada-Ku, maka Aku akan mengabulkannya. Siapa yang memohon kepada-Ku, maka Aku akan memberinya. Siapa yang meminta ampun pada-Ku, Aku akan memberikan ampunan untuknya”.

Selain sholat tahajud jam berapa, kamu juga perlu mengenali berapa rakaat pelaksanaannya. Sholat tahajud berapa rakaat jawabannya yaitu tidak terbatas. Sholat tahajud dikerjakan 2 rakaat 2 rakaat dengan jumlah tak terbatas. Menurut hadits HR Bukhari dan Muslim, Rasulullah SAW tidak pernah mengerjakan sholat tahajud lebih dari 11 atau 13 rakaat (jumlah rakaat beserta witir). Jadi, sholat tahajud berapa rakaat bisa dijawab dengan 8 atau 10 rakaat.

Berikut tata cara sholat tahajud yang benar:

- Melakukan takbiratul ihram, diikuti dengan doa iftitah

- Membaca surat Al-Fatihah

- Membaca surat dalam Al-Quran. Rasullullah SAW biasanya membaca surat-surat yang panjang

- Rukuk dengan tuma’ninah sambil membaca doa i’tidal

- I’tidal dengan tuma’ninah sambil membaca doa i’tidal

- Sujud dengan tuma’ninah sambil membaca doa sujud

- Mengulang gerakan seperti rakaat pertama

- Pada tahiyat akhir, membaca doa tahiyat akhir

- Melakukan gerakan salam

- Setelah salam, disunahkan membaca bacaan wirid, tasbih, tahmid, takbir, sholawat, istigfar, kemudian membaca doa setelah sholat tahajud.

Suara.com - Sholat tahajud adalah salah satu ibadah sunnah yang memiliki keistimewaan tersendiri. Dilakukan pada malam hari, tahajud dianggap sebagai sholat yang membawa kita lebih dekat kepada Allah SWT, terutama karena dilakukan di waktu yang penuh keheningan dan ketenangan. Tapi, mungkin kamu bertanya-tanya, apakah boleh sholat tahajud jam 4 pagi? Yuk, kita bahas lebih lanjut!

Sholat tahajud ini dikerjakan minimal dua rakaat setelah waktu Isya hingga sebelum waktu Subuh. Waktu terbaiknya ada pada sepertiga malam terakhir, saat doa-doa lebih mudah dikabulkan. Nah, jam 4 pagi itu termasuk sepertiga malam terakhir, loh! Jadi, buat kamu yang ingin melaksanakan sholat tahajud di waktu tersebut, tenang saja, hukumnya diperbolehkan.

Namun, selain waktu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar sholat tahajudmu lebih sempurna dan lebih berpeluang untuk mendapatkan berkah dan pengabulan doa dari Allah SWT. Salah satunya adalah tidur sebelum tahajud, karena ada beberapa pandangan ulama tentang pentingnya tidur sebelum melaksanakan ibadah ini.

Sholat tahajud memiliki rentang waktu yang cukup panjang, yakni setelah sholat Isya hingga menjelang waktu Subuh. Namun, ada beberapa bagian dari malam yang lebih utama untuk melaksanakan ibadah ini, dan Rasulullah SAW sendiri memberikan panduan tentang waktu-waktu terbaik untuk mendirikannya.

Baca Juga: Teks Doa Setelah Sholat Tahajud Agar Cepat Dikabulkan Allah SWT